AKSI KECIL STRADA PEDULI LINGKUNGAN

Senin, 22 April 2023

 

Tahukah kamu?

Mengutip Tempo.co pada studi yang dilakukan Travis P. Wagner (2017) memperkirakan bahwa masyarakat dunia mampu membuang 5 triliun sampah kantong plastik setiap tahunnya. Padahal, rata-rata kita hanya menggunakan kantong plastik selama 12 menit sebelum dibuang. Begitu pun di Indonesia, kantong plastik masih menjadi barang konsumsi sehari-hari.

Dalam studinya, Jenna R. Jambeck dan kawan-kawan (2015) menyatakan Indonesia sebagai penyumbang terbesar kedua sampah plastik ke laut, setelah China. Setidaknya 16 persen sampah plastik di lautan berasal dari Indonesia. Padahal, menurut studi dari Gabriella F. Schirinzi dan kawan-kawan (2017) menyatakan bahwa mikroplastik yang ada dalam makanan laut dan minuman memiliki efek beracun bagi sel manusia.

Kalau penggunaan plastik seperti ini terus, apa yang akan terjadi pada bumi dan semua makhluk hidup di masa depan?

WhatsApp Image 2024-04-18 at 13.56.30

.

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.29
WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.30
WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.27.59
WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.40.19

 

Oleh karena itu, tepat pada hari Senin, 22 April 2024 Perkumpulan Strada dalam rangka HUT yang ke-100 mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga bumi dengan Aksi Kecil Strada Peduli Lingkungan yang bertepatan dengan Hari Bumi. Kegiatan ini dilakukan serempak bersama seluruh warga sekolah Perkumpulan Strada di lingkungan sekolah masing-masing, salah satunya Komplek Strada Budi Luhur. Mulai dari jenjang TK – SMK begitu pun juga para guru dan karyawan bersama-sama mendukung aksi peduli lingkungan ini.

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.40.58

Sesuai dengan tema hari bumi tahun ini, yaitu “Planet vs Plastik”, Komplek Strada Budi Luhur bekerjasama dengan dinas terkait dan juga masyarakat untuk kembali memperbaiki lingkungan dari banyaknya pencemaran. Gerakan ini terdiri dari memungut, memilah sampah tersebut ke dalam 4 kategori yaitu sampah botol plastik, sampah B3 (Bahan Berbahaya Beracun), sampah organik, dan sampah residu (sampah yang sulit atau tidak dapat didaur ulang), juga penanaman pohon yang dilakukan di area sekolah, lingkungan RT 01 dan 02, terminal bekasi, jalan utama pasar, lapangan Persikasi dan sekitarnya. Kemudian sampah yang sudah terkumpul ditimbang, lalu diangkut oleh petugas UPTD Lingkungan Hidup yang sudah dihubungi.

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.34

Dalam kegiatan ini, SD Strada Budi Luhur I bersama para peserta didik dan guru/karyawan membersihkan lingkungan sekolah dan lingkungan sekitar seperti area jalan yang menghubungkan sekolah dengan Terminal Bus dan juga area Gereja St. Arnoldus Janssen. Peserta didik terlihat sangat antusias dan saling bekerja sama untuk mengembalikan lingkungan yang sudah tertutup sampah menjadi bersih kembali. Mereka memahami betul bagaimana memilah sampah dengan baik.

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.40.59

Setelah kegiatan membersihkan lingkungan dan menanam pohon di lingkungan sekolah juga sekitarnya, peserta didik melanjutkan berbagai kegiatan di kelas. Mulai dari membuat mading tentang Hari Bumi hingga kegiatan menarik lain yang membantu mengingatkan kita semua bahwa bumi perlu dijaga.

WhatsApp Image 2024-04-22 at 19.03.55
WhatsApp Image 2024-04-22 at 19.03.55 (1)
WhatsApp Image 2024-04-22 at 19.03.56
WhatsApp Image 2024-04-22 at 19.03.56 (1)

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.35

Terima kasih banyak anak-anak dan para guru/karyawan atas kerja kerasnya hari ini. Semoga aksi peduli Perkumpulan Strada kali ini mampu menjadi gebrakan awal kita untuk lebih peduli kepada alam sekitar kita.

Salam AMDG!

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.38

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.36

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.33

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.32
WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.07

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.06

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.03

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.41.00

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.40.59 (1)

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.40.55

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.40.52

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.40.54

 

WhatsApp Image 2024-04-22 at 18.40.45

 

 

– by Anastasia Herlyna

Sebarkan artikel ini